RSS

Senin, 04 Juni 2012

kejahatan perbankan menggunakan IT




Dalam era globalisasi sekarang ini, di sektor perbankan semakin meningkat para investasi yang melakukan kegiatannya dengan menggunakan jasa perbankan. Kegiatan perbankan di dalam melayani kegiatan para investasi tersebut, tidak terlepas dari perangkat media elektronik berupa komputer beserta perangkat internetnya, yang dapat menyebabkan terjadinya tindak kejahatan yang mengganggu sistem perbankan di Indonesia. Atas dasar tersebutlah maka dikenal CyberCrime atau kejahatan didalam dunia maya. Kejahatan dunia maya adalah istilah yang mengacu kepada aktivitas kejahatan dengan komputer atau jaringan komputer menjadi alat, sasaran atau tempat terjadinya kejahatan. (wikipedia.org)

Kejahatan yang sering terjadi yaitu pada kasus ATM (Automatic Teller Machine). Pada kasus ATM belakangan ini, mesin ATM diberi suatu alat untuk membaca data kartu elektronik perbankan. Alat itu di sebut dengan skimmer, untuk penggunaan alat tersebut melakukan proses skimming, Skimming adalah penggunaan secara fisik reader sekunder untuk menangkap magnetic di belakang kartu kredit atau kartu debet. Skimmer dan keypad sekundernya digunakan untuk menangkap nomor account dan PIN ATM di box ATM.
Ketika konsumen melakukan transaksi via ATM, konsumen tidak menyadari bahwa accountnya telah disadap. Kriminalitas ATM ini dimulai dengan menangkap nomor account ATM di slot ATM card pada umumnya, dan kemudian skimmer akan merekam informasi account dari ATM card. Setelah selesai di baca data-data account tersebut, mereka membuat kartu yang sama dengan no account dan data yang sama pada kartu palsu tersebut.
Kemudian kejahatan pada dunia maya untuk Perbankan erat sekali dengan kasus penggunaan website palsu yang mirip dengan situs asli yang sering di sebut typo site. Modus kejahatan typo site ini terbilang cukup unik dan seringkali tidak disadari oleh korbannya. Caranya, pelaku membuat situs yang memiliki nama yang hampir serupa dengan situs http://klikbca.com/ dibuat samarannya dengan alamat http://clikbca.com/. Hal ini pernah terjadi pada dunia maya, yang di pelopori oleh steven haryanto. Tetapi steven Haryanto, hanya menguji saja ketika itu karena banyak sekali nasabah BCA salah ketik alamat untuk bertransaksi dengan internet banking menjadikan Nasabah kecurian data tanpa sadar. Typo site dapat dengan mudah dibuat untuk domain .COM, .NET, .ORG, dan beberapa jenis domain lainnya. Setiap orang bisa menamakan situsnya tersebut dengan nama apa saja selama domain itu belum dimiliki orang lain. Dan kemudian si pembeli nama-nama domain yang mirip itu dapat membuat tampilan situsnya 100% mirip aslinya, sehingga seringkali orang yang salah ketik tidak menyadari bahwa ia sebenarnya berada di situs yang salah. Biasanya yang sering disalahgunakan adalah situs-situs dari bank resmi. Tujuannya tak lain adalah untuk menangkap user ID, password atau data-data pribadi lainnya. Data-data tersebut kemudian dimanfaatkan untuk melakukan transaksi illegal.
Kejahatan pada dunia perbankan bukan lagi dianggap sebagai ancaman yang main-main karena dunia perbankkan erat kaitannya dengan dana nasabah yang berupa uang,deposito, dan barang berharga lainnya merupakan komoditas utama jasa yang diberikan oleh suatu perbankan kepada nasabahnya.
Berikut Tip-tips untuk mencegah bobolnya ATM anda:
1.     Perhatikan lubang masuknya kartu ATM, apakah ada keganjilan, kalau misalnya kelihatan ada solatip dan yang lainnya, sepatutnya anda curiga dan melaporkan hal ini ke petugas bank yang bersangkutan
2.    Perhatikan sekeliling anda, apakah ada benda-benda yang mencurigakan layaknya kamera (tetapi bukan kamera CCTV, biasanya seperti yang saya lihat di Metro, Kamera pengintai diletakan ditempat yang mengarah ke keypad ATM
3.    Gantilah PIN anda secara berkala, ini demi keamanan anda
4.    Usahakan tutup dengan tangan anda ketika anda mengambil uang, hal ini dimaksudkan agar PIN anda tidak terbaca oleh orang sebelah atau belakang anda.
5.    perhatikan juga daerah sekitar lubang tempat masuknya ATM, apakah kelihatan ganjil, informasi yang saya dapat, ada dudukan lubang ATM ganda kalau seorang penjahat bermaksud memata-matai pengguna ATM.

B. Peranan Bank Indonesia dalam Pencegahan Internet Fraud
Salah satu tugas pokok Bank Indonesia sebagaimana diamanatkan dalam UU No. 23 Tahun 1999 tentang Bank Indonesia sebagaimana telah diubah dengan UU No. 3 Tahun 2004 adalah mengatur dan mengawasi bank. Dalam rangka pelaksanaan tugas tersebut Bank Indonesia diberikan kewenangan sbb:
1.     Menetapkan peraturan perbankan termasuk ketentuan-ketentuan perbankan yang memuat prinsip-prinsip kehati-hatian.
2.    Memberikan dan mencabut izin atas kelembagaan dan kegiatan usaha tertentu dari bank, memberikan izin pembukaan, penutupan dan pemindahan kantor bank, memberikan persetujuan atas kepemilikan dan kepengurusan bank.
3.    Melaksanakan pengawasan bank secara langsung dan tidak langsung.
4.    Mengenakan sanksi terhadap bank sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.